Suara.com - Indahnya Karya Seni Cahaya Seniman Indonesia di Amsterdam Light Festival
Amsterdam Light Festival menjadi salah satu tradisi paling ditunggu untuk menyambut musim liburan akhir tahun di Ibu Kota Belanda. Festival ini mulai berlangsung dari 28 November 2019 - 19 Januari 2020.
Tradisi menghias ruang publik dengan lampu-lampu ini menampilkan instalasi berskala besar oleh sejumlah seniman global. Mengambil tema 'Disrupt', festival ini menampilkan 25 karya seni lampu yang cantik.
Salah satunya ialah karya dari seniman Indonesia, Laila Azra dengan karyanya yang menyoroti ketenaran dan media, berjudul 'Feel Like the Kardashians'. Karya ini, jelas dia terinspirasi dari perenungannya tentang lingkaran disruptif yang terjadi antara media, para pesohor, dan penontonnya.
Menurut seniman yang tinggal di Singapura ini, saat mendengar tema yang diberikan para penyelenggara, ia langsung membayangkan kilatan lampu kamera paparazzi yang mengikuti gerak gerik para pesohor. Kejadian ini, kata dia, sesungguhnya sangat mengganggu kehidupan si subjek maupun si objek.
"Dampak negatifnya bahkan menjangkau kita, para penonton, yang tak sengaja terlibat dalam hubungan ini. Hingar bingar dunia hiburan seringkali mengalihkan perhatian kita dari apa yang nyata dalam hidup," ujar Laila Azra berdasarkan siaran pers yang Suara.com terima.
Ide tersebut kemudian diwujudkan dalam dua karya instalasi kayu, dengan panjang masing-masing 12 meter, menggambarkan sosok-sosok manusia dan lampu kamera yang berpendaran.
Tiap bagian karya Laila Azra ini ditempatkan berseberangan di masing-masing sisi di Amstel Stock. Karena sudut pandangnya yang unik, 'Feel Like the Kardashians' menghadirkan sisi yang berbeda pada tema festival tahun ini.
Ingin menyaksikan meriahnya kota Amsterdam saat festival ini? Karya-karya seni cahaya yang dipamerkan akan dinyalakan setiap hari, mulai pukul 5 sore - 11 malam, kecuali pada malam tahun baru, antara pukul 5 sore - 8 sore.
"Karya" - Google Berita
November 21, 2019 at 08:05AM
https://ift.tt/35mtNZI
Indahnya Karya Seni Cahaya Seniman Indonesia di Amsterdam Light Festival - Suara.com
"Karya" - Google Berita
https://ift.tt/2V1hiPo
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Indahnya Karya Seni Cahaya Seniman Indonesia di Amsterdam Light Festival - Suara.com"
Post a Comment