Search

Adhi Karya Minta Dimodali Jokowi Rp3 T pada 2021 Ekonomi • 24 detik yang lalu - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- PT Adhi Karya (Persero) akan mengajukan permintaan modal sebesar Rp3 triliun kepada Presiden Jokowi. Permintaan modal diajukan dalam bentuk Penyertaan Modal Negara (PMN) pada 2021 mendatang.

Corporate Secretary Adhi Karya Parwanto Noegroho menyatakan tambahan modal diajukan dalam rangka melanjutkan pembangunan infrastruktur. Ia menambahkan tahun depan perusahaannya membutuhkan ekuitas sebesar Rp6 triliun untuk membangun infrastruktur pada 2021 mendatang.

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, selain meminta PMN, pihaknya juga akan menggalang dana sekitar Rp2,9 triliun dari publik.

"Untuk memenuhi pendanaan tersebut, Adhi berencana untuk melakukan penambahan ekuitas dengan skema rights issue," katanya seperti dikutip dari Antara, Jumat (21/2).

Selain untuk mengembangkan infrastruktur, ia juga mengatakan modal diminta untuk mengembangkan peluang bisnis. Adhi Karya saat ini merupakan pemrakarsa dari beberapa proyek di antaranya Tol Solo-Yogyakarta; Jalan Tol Solo-Bawen; Tol 6 Ruas Dalam Kota Jakarta; Tol JORR Elevated; Prasarana Kereta Api Loop Line Jakarta; Pengadaan Air Bersih dari Bendungan Karian untuk Jakarta Barat dan Tangerang Selatan; serta pengolahan limbah.
 
"Sejalan dengan maraknya proyek pembangunan infrastruktur, Adhi Karya sebagai salah satu BUMN konstruksi, merasa hal tersebut merupakan peluang bisnis baru untuk lebih berkembang, salah satunya melalui program investasi pada proyek infrastruktur," imbuh Parwanto.
 
[Gambas:Video CNN]

(agt/sfr)

Let's block ads! (Why?)



"Karya" - Google Berita
February 21, 2020 at 11:45AM
https://ift.tt/32eeORc

Adhi Karya Minta Dimodali Jokowi Rp3 T pada 2021 Ekonomi • 24 detik yang lalu - CNN Indonesia
"Karya" - Google Berita
https://ift.tt/2V1hiPo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Adhi Karya Minta Dimodali Jokowi Rp3 T pada 2021 Ekonomi • 24 detik yang lalu - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.