"Pemetaan dana desa harus dimulai awal tahun. (Tahun) 2020 (bulan) Januari sudah bisa dimulai. Utamakan program yang padat karya, dan berikan kesempatan kerja bagi mereka yang miskin di desa," kata Jokowi dalam rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Rabu (11/12/2019).
Kegiatan sektor produktif yang dimaksud seperti pengolahan pasca-panen, industri, budidaya perikanan, hingga pengembangan desa wisata. Tujuannya untuk penciptaan lapangan kerja."Penggunaan dana desa harus mulai diarahkan kepada sektor-sektor produktif, mulai dari pengolahan pascapanen, industri kecil di desa, budidaya perikanan, desa wisata, dan industrialisasi pedesaan juga harus sudah dimulai karena ini penciptaan lapangan kerja besar-besaran, BUMDes harus revitalisasi jadi penggerak ekonomi di desa," ujar Jokowi.
Pemerintah menganggarkan Rp 72 triliun untuk dana desa tahun 2020. Jumlah ini meningkat Rp 2 triliun. Oleh sebab itu, Jokowi berpesan penggunaan dana desa perlu diawasi betul.
"Saya minta penggunaan dana desa didampingi manajemen lapangan, sehingga tata kelola semakin transparan dan ada pengawasan," kata Jokowi.
Simak juga video Sri Mulyani Temukan 'Desa Hantu', Anggota Komisi XI: Jangan Terkejut:
(dkp/haf)
"Karya" - Google Berita
December 11, 2019 at 02:04PM
https://ift.tt/2PdDWCV
Jokowi Minta Dana Desa Dipakai Mulai Januari 2020: Utamakan Padat Karya - detikNews
"Karya" - Google Berita
https://ift.tt/2V1hiPo
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jokowi Minta Dana Desa Dipakai Mulai Januari 2020: Utamakan Padat Karya - detikNews"
Post a Comment