Search

Citra Garden Aneka Ajak Masyarakat Nikmati Karya Seni Mr Kokon di Club House - Tribun Pontianak

KUBU RAYA - Manajemen Citra Garden Aneka mengaku optimistis dengan penjualan unit rumah di tahun 2020.

Satu di antara strategi yang akan dilakukan oleh marketing adalah memperbanyak event sehingga makin luas pengetahuan masyarakat terhadap produk terbaik yang dikeluarkan Citra Garden Aneka.

Citra Garden Aneka Optimistis Penjualan Rumah di 2020

Tuntut Empat Terdakwa Dua Tahun Penjara dan Denda Rp 50 Juta, Ini Penjelasan Jaksa

Menariknya, setelah melakukan grand opening d’TROPIZ Club House, sebuah fasilitas menyajikan tempat berolahraga bagi penghuni Citra Garden Aneka, kini Ruang Serba Guna Club House tersebut juga memajang karya seni dari Muljadi Suhardi yang akrab disapa Mr Kokon.

Ada puluhan karyanya berupa patung dan lukisan yang bisa dinikmati pengunjung. Kesemuanya merupakan karya asli sang maestro yang dibikin secara handmade.

Kokon mengatakan Citra Garden Aneka sangat jeli melihat peluang serta sangat membanggakan hasil karya anak bangsa. Satu di antaranya dengan memajang karya seni tersebut.

“Ini semua adalah karya yang dibuat handmade, benar-benar karya yang bukan duplikat. Galeri ini bisa dinikmati untuk masyarakat umum dari pukul 10.00-17.00 WIB,” jelas Kokon.

Muljadi Suhardi atau yang akrab disapa Mr. Kokon adalah seorang Konsultan Properti yang telah berpengalaman puluhan tahun di bidang Pemasaran dan Penjualan Properti. Ia juga sebagai seorang Trainer yang telah melahirkan tenaga-tenaga

Pemasaran dan Penjualan Properti yang kini telah tersebar bekerja di Project-project seluruh Indonesia.

Selain itu, Ia juga seorang MC dan juga bintang Iklan. Tak hanya itu, dirinya sudah sejak duduk di bangku sekolah memiliki ketertarikan pada seni rupa. Karyana kini bisa dinikmati oleh semua orang.

“Semua karya seni yang saya bikin ini dijual untuk umum dan hasil penjualannya akan didonasikan untuk kegiatan amal dan sosial,” ungkapnya.

Sejak dipamerkan pada akhir 2019 lalu, beberapa karya Mr Kokon sudah dibeli konsumen di Pontianak.

“Pembeli adalah untuk pribadi. Saya harapkan di Pontianak akan banyak galeri serupa sehingga banyak pegiat seni di sini yang bisa memamerkan karya mereka seperti yang dilakukan Citra Garden Aneka,” sebutnya.

Menurutnya satu kebanggaan bermitra dengan Citra Garden Aneka yang dinaungi Ciputra. Oleh karena sangat konsen mengangkat karya anak bangsa. 

Let's block ads! (Why?)



"Karya" - Google Berita
January 07, 2020 at 10:40PM
https://ift.tt/37LGVci

Citra Garden Aneka Ajak Masyarakat Nikmati Karya Seni Mr Kokon di Club House - Tribun Pontianak
"Karya" - Google Berita
https://ift.tt/2V1hiPo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Citra Garden Aneka Ajak Masyarakat Nikmati Karya Seni Mr Kokon di Club House - Tribun Pontianak"

Post a Comment

Powered by Blogger.