Search

Kabinet Kerja Bubar, Budi Karya Kemas Barang dari Rumah Dinas - Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang berakhirnya periode pertama kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi, sejumlah menteri Kabinet Kerja rupanya telah berkemas dari rumah dinas.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, misalnya, mengaku telah mengemas barang-barangnya dari rumah dinas meski belum diminta. "Tidak ada perintah, tapi saya kemas-kemas barang sendiri," kata Budi Karya di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat, 18 Oktober 2019.

Budi Karya mengatakan bahwa persiapan hengkang dari rumah dinas sudah dilakukan sejak sebulan yang lalu. Seperti Budi Karya, Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri juga sudah mengemas barang-barang berat.

Hanif mengaku hanya tinggal mengemas buku-bukunya. "Tinggal satu dua buku lah, sama baju masih banyak," ujar Hanif. Persiapan itu ia lakukan supaya tidak mengangkut banyak barang ketika angkat kaki dari rumah dinas di hari terakhir menjabat.

Adapun Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono mengaku belum berkemas. Sebab, ia belum diminta untuk angkat kaki dari rumah dinas. "Begitu diputuskan suruh berkemas, saya berkemas," kata Basuki.

Namun, Basuki enggan menyimpulkan bahwa ia belum disuruh berkemas karena lanjut jadi menteri. "Kalau itu perintah, saya laksanakan," ucapnya.

Let's block ads! (Why?)



"Karya" - Google Berita
October 18, 2019 at 08:16PM
https://ift.tt/2oX7yKv

Kabinet Kerja Bubar, Budi Karya Kemas Barang dari Rumah Dinas - Tempo
"Karya" - Google Berita
https://ift.tt/2V1hiPo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kabinet Kerja Bubar, Budi Karya Kemas Barang dari Rumah Dinas - Tempo"

Post a Comment

Powered by Blogger.