Begitu juga Kementerian Perhubungan, namun santer dikabarkan Menteri Perhubungan incumbent Budi Karya Sumadi masih hadir ke kantor Kemenhub. Lantas apakah kabar tersebut benar?
Kepala Biro Komunikasi Dan Informasi Publik (BKIP) Kemenhub Hengki Angkasawan menegaskan bahwa kabar tersebut tidak benar. Menurutnya, Budi Karya sudah tidak ke kantor lagi.
Namun, Hengki enggan menjawab saat ditanya apakah ruangan kantor Menteri Perhubungan sudah kosong. Dia mengaku belum mengeceknya karena masih tugas di luar kota.
"Waduh saya belum lihat ya, saya masih rapat di luar kantor," ujar Hengki.
Hal yang sama juga dikatakan Dirjen Perhubungan Darat Budi Setiyadi, dia mengaku tidak tahu apakah Menhub Budi Karya masih ke kantor atau tidak. Budi mengatakan dua hari ini dirinya sedang bertugas di Serang dan Bandung dan tidak berada di kantor.
"Saya nggak tahu karena dua hari ini saya ke luar kota. Kemarin tugas di Serang, sekarang di Bandung," kata Budi.
Dari pantauan detikcom, di Kantor Kemenhub situasi masih berjalan seperti biasa. Beberapa mobil-mobil pejabat Kemenhub terlihat masih terparkir rapih, layanan izin satu pintunya pun masih didatangi beberapa pendaftar. Beberapa petugas keamanan pun hanya menjawab tidak tahu saat ditanya detkcom mengenai keberadaan Budi Karya di kantor Kemenhub.
Hengki menegaskan meskipun kursi kepemimpinan Kemenhub masih kosong, tugas, fungsi, dan operasional Kemenhub ditegaskan masih berjalan. Pejabat eselon I masih mengerjakan fungsinya, dikoordinasikan oleh Sekretaris Jenderal Kemenhub.
Hal ini juga dibenarkan oleh Budi Setiyadi, menurutnya dia dan staffnya di Ditjen Perhubungan Darat masih melakukan semua tugas dan fungsinya. Namun, untuk keputusan strategis masih menunggu penunjukan menteri baru.
"Kita masih jalan terus, cuma kalau keputusan strategis tingkat menteri itu belum ya. Tapi proses jalan terus nggak ada persoalan kita," sebut Budi.
Simak Video "Pembebasan Lahan Proyek KA Makassar-Parepare Segmen 3 Digeber!"
[Gambas:Video 20detik]
(dna/dna)
"Karya" - Google Berita
October 22, 2019 at 11:22AM
https://ift.tt/33LgNvY
Menhub Incumbent Budi Karya Masih Ngantor Jelang Pengumuman Kabinet? - Detikcom
"Karya" - Google Berita
https://ift.tt/2V1hiPo
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Menhub Incumbent Budi Karya Masih Ngantor Jelang Pengumuman Kabinet? - Detikcom"
Post a Comment