Jakarta Content Creator Community (JCCC) menggelar pameran foto bertema ‘Ruang Ketiga Jakarta’ di Blok G, Balai Kota DKI Jakarta, 19-20 Oktober 2019.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, ini, mengapresiasi kegiatan pameran foto ini. Menurut Anies, selain menggaungkan kehadiran Ruang Ketiga Publik yang nyaman bagi warga Jakarta untuk beraktivitas maupun berinteraksi, juga memberikan gambaran mengenai kondisi terkini tentang Kota Jakarta.
• Timnas Indonesia U19 Gagal Ulangi Kesuksesan Kalahkan Tiongkok
• Pasar Muamalah di Tangerang Gunakan Dinar dan Dirham untuk Transaksi
• Banyak Masalah di Timnas Indonesia yang Membuat Simon McMenemy Gundah
“Teruslah berkarya, izinkan kita menikmati karya teman-teman semua. Saya tadi melihat (pameran foto) satu-satu dan hasilnya bukan saja bagus, tapi memberikan perasaan yang berbeda tentang kota kita,” kata Anies, akhir pekan kemarin.
Anies mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tetap membuka diri untuk berkolaborasi dengan semua pihak termasuk masyarakat. Dalam kegiatan ini, seluruh masyarakat dapat membuat karya-karya fotografi mengenai kondisi Kota Jakarta.
Kata dia, ada banyak perspektif tentang Jakarta dari mulai bangunannya sampai kehidupan manusianya. Dengan demikian, Jakarta menyimpan kisah jutaan manusia dari berbagai macam latar belakang dengan begitu banyak peristiwa dan kegiatan yang bisa menjadi dokumentasi mengesankan.
• Masuk Daftar 50 Roti Terbaik di Dunia, Ini Asal Usul Roti Gambang
• PPP Siap Jungkir Balik Untuk Menangkan Pilkada Depok 2020
• Saat Jalan-jalan di Pulau Bersejarah di Kepulauan Seribu Jangan Lakukan 7 Hal Ini
“Kami mendorong agar kota ini tidak dibangun sendirian. Sekarang saatnya kita melakukan kerja bersama. Inovasi dan kreativitas yang ada di masyarakat bersama dengan pemerintah yang punya kewenangan itu bekerja bersama, lalu muncul menjadi terobosan yang dirasakan masyarakat,” ujarnya.
Menurut dia, kegiatan pameran ini bisa menjadi wadah informasi kepada masyarakat mengenai keberhasilan pembangunan yang dilakukan pemerintah daerah. Apalagi DKI Jakarta secara masif melakukan pembangunan insfrastruktur publik dalam dua tahun terakhir.
Hal ini merupakan komitmen penuh dalam menghadirkan Ruang Ketiga Publik yang nyaman bagi warga Jakarta, baik untuk beraktivitas maupun berinteraksi. Penataan Ruang Ketiga Publik turut melibatkan seluruh komponen masyarakat, sehingga sejalan dengan konsep City 4.0. “Konsep ini, di mana pemerintah sebagai kolaborator dan masyarakat sebagai ko-kreator,” katanya.
Dieksplor
Juru Bicara JCCC, Bagas Djinargo, berterima kasih kepada Pemprov DKI Jakarta dan semua pihak yang telah terlibat dalam kolaborasi penyelenggaraan pameran foto Ruang Ketiga Jakarta. Melalui Pameran Foto ini, ingin menunjukkan bahwa di Jakarta sangat banyak Ruang Ketiga yang bisa lebih dieksplor.
• Ramalan Zodiak Cinta Senin 21 Oktober 2019 Cancer Bermasalah, Capricorn Ingin Putus, Virgo Bergairah
• TERUNGKAP Begini Ekspresi Prabowo saat akan Hadir di Pelantikan Jokowi-Maruf Amin
• Dibatalkan Mendadak di Jakarta, Dua Konser Perjalanan Panjang Ari Lasso di Solo dan Medan Ditunda
“Gagasan untuk memperbanyak Ruang Ketiga di Jakarta itu sangat kami dukung. Kami ingin memperlihatkan sisi lain dari Ruang Ketiga Publik di Jakarta melalui hasil karya kita. Semoga kita selaku masyarakat Jakarta dapat lebih menjaga Ruang Ketiga yang kita punya dan mungkin selalu menambah Ruang Ketiga tersebut untuk anak cucu kita,” ujarnya
"Karya" - Google Berita
October 20, 2019 at 07:05PM
https://ift.tt/2VYfyXw
Masyarakat Dapat Membuat Karya-karya Fotografi Mengenai Kondisi Kota Jakarta - Warta Kota
"Karya" - Google Berita
https://ift.tt/2V1hiPo
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Masyarakat Dapat Membuat Karya-karya Fotografi Mengenai Kondisi Kota Jakarta - Warta Kota"
Post a Comment