Suara.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengaku optimistis Indonesia bisa melawan virus corona baru Covid-19.
Ia juga meminta kepada seluruh masyarakat agar tetap semangat dan bekerja sama melawan virus tersebut.
Dalam video yang diterima Suara.com, tampak Budi Karya terbaring di atas ranjang rumah sakit.
Dengan mengenakan selang oksigen di hidung, ia mengawali videonya dengan menyampaikan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah mendukungnya.
"Bismillahi rahmaanirrahim, Alhamdulillahi rabbil alamin. Bapak presiden, terima kasih atas dukungannya," kata Budi Karya seperti dikutip Suara.com, Jumat (3/4/2020).
Budi Karya mengaku optimistis bisa melawan birus corona Covid-19 yang mulai menyebar ke banyak daerah Tanah Air.
Ia meyakini Indonesia bisa menangani penyebaran virus corona karena Kementerian Kesehatan, RSPAD dan semua tim telah bekerja dengan baik dan maksimal memerangi virus corona.
"Semua tim bekerja dengan baik dan ini menjadi suatu semangat bagi kita semua untuk melawan covid-19," ungkap Budi Karya.
Dengan kerjasama semua tim yang baik, ditambah dengan kekompakan seluruh masyarakat Indonesia, Budi Karya yakin Indonesia dapat meraih kemenangan melawan virus corona.
Ia juga menyampaikan ungkapan terima kasih kepada seluruh tim medis yang berada di garda terdepan merawat pasien terinfeksi virus corona. Ia memberikan apresiasi tinggi untuk seluruh tim medis yang ada.
"Untuk tim medis RSPAD saya ucapkan terima kasih yang luar biasa karena kerjanya luar biasa, dengan tantangan yang luar biasa sekali," tutur Budi Karya.
Untuk diketahui, pada 14 Maret lalu, Budi Karya Sumadi dinyatakan positif terinfeksi COVID-19 setelah beberapa waktu terakhir dirawat di RSPAD Gatot Subroto Jakarta.
Posisi Menhub untuk sementara dijabat oleh Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.
Selain Budi Karya, Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Zulfikri juga dinyatakan positif terkena virus corona kendati ia mengaku dalam keadaan sehat dan tidak merasakan keluhan seperti gejala virus tersebut pada umumnya, yakni demam, batuk, dan sesak napas.
"Karya" - Google Berita
April 03, 2020 at 06:05PM
https://ift.tt/3bL3Xlq
Masih Pakai Selang Oksigen, Menhub Budi Karya Kirim Pesan Ini - Suara.com
"Karya" - Google Berita
https://ift.tt/2V1hiPo
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Masih Pakai Selang Oksigen, Menhub Budi Karya Kirim Pesan Ini - Suara.com"
Post a Comment